FEB Gelar Sidang Ujian Terbuka Promosi Doktor Mairizal Salehudin Siatan

FEB Gelar Sidang Ujian Terbuka Promosi Doktor Mairizal Salehudin Siatan

Lampungline.com, Bandarlampung - Promovendus Mairizal Salehudin Siatan resmi menyandang gelar doktor setelah menjalani Sidang Ujian Terbuka Promosi Doktor Ilmu Ekonomi yang berlangsung di Ruang Auditorium lantai dua, Gedung G Pascasarjana Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Lampung (Unila), pada Kamis, 12 Juni 2025.

Sidang terbuka dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum, Dr. Habibullah Jimad, S.E., M.Si., yang juga bertindak sebagai Ketua Tim Penguji. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni FEB Unila, Dr. Neli Aida, S.E., M.Si., serta sejumlah penguji, di antaranya Sekretaris Penguji Prof. Yuliansyah, S.E., M.S.A., Ph.D., Akt., dan Tim Penguji Internal yang terdiri dari Prof. Dr. Toto Gunarto, S.E., M.Si., serta Dr. Asih Murwiati, S.E., M.E.

Hadir pula sebagai penguji eksternal, Prof. Dr. Bernadette Robiani, M.Sc. Disertasi ini dibimbing oleh Promotor Prof. Dr. Marselina, S.E., M.P.M., dengan Co-Promotor Dr. I Wayan Suparta, S.E., M.Si.

Dalam sidang tersebut, Mairizal mempresentasikan disertasinya yang berjudul “Model Pembangunan Ekonomi Inklusif dengan Karakteristik Wilayah Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa.”Penelitian ini mengungkap bahwa Indeks Pembangunan Ekonomi Inklusif (IPEI) di kabupaten/kota di Pulau Jawa dipengaruhi oleh variabel ekonomi, sosial, dan infrastruktur yang berbeda di setiap wilayah.

Penelitian ini membagi wilayah menjadi tiga kuadran berdasarkan kombinasi tingkat pertumbuhan ekonomi dan pendapatan per kapita, dan menemukan bahwa kontribusi variabel terhadap IPEI berbeda-beda di setiap kuadran,” ujarnya.

Pada kuadran I, wilayah dengan pertumbuhan dan pendapatan tinggi, IPEI dipengaruhi oleh pertumbuhan ekonomi, infrastruktur, dan kualitas SDM. Sementara itu, kuadran II dengan pertumbuhan tinggi, pendapatan rendah didominasi oleh ketimpangan, dan kemiskinan tidak berpengaruh signifikan. Adapun kuadran III dengan pertumbuhan rendah, pendapatan tinggi dipengaruhi oleh harapan lama sekolah, kondisi jalan, akses kredit UMKM, ketimpangan, dan kesempatan kerja.

Dengan disertasi ini, Mairizal Salehudin Siatan resmi menjadi doktor ke-52 dalam bidang Ilmu Ekonomi di FEB Unila.

Dalam kesempatan tersebut, Dr. Habibullah Jimad menyampaikan ucapan selamat serta harapannya agar Mairizal dapat memanfaatkan ilmu yang telah diperoleh untuk memberikan kontribusi bagi masyarakat dan menjadi teladan bagi mahasiswa lainnya.

[Magang/Cindy Adelia]